Dari Iwak Peyek Hingga Alamat Palsu di Jambore PKK

BATAM – Lagu Iwak Peyek dan alamat palsu menjadi lagu yang menginspirasi kader-kader PKK dalam Jambore PKK Kota Batam tahun 2012. Lagu ini diplesetkan dengan berbagai kata-kata terkait posyandu dan PKK.

Bapak-bapak, ibu-ibu datanglah ke posyandu; Selamanya-selamanya, posyandu tetap disanjung;
Ho,, ho,, ho,, ho,,,,,

Begitulah salah satu lagu iwak peyek yang diplesetkan peserta dalam kegiatan yang  dilaksanakan di alun-alun Engku Putri, Jumat (11/5/2012). Bahkan ada juga peserta ibu-ibu yang mengawali aksinya dengan lagu rap.

Tidak hanya itu, aksi ibu-ibu ini juga semakin mengocok perut Walikota Batam, Ahmad Dahlan dan pejabat Pemko Batam yang menyaksikannya. Seperti aksi menirukan bayi sehat, ibu hamil hingga teater kakek nenek yang semangat datang ke posyandu.

“Wah, setelah datang ke posyandu, kakek jadi tambah semangat,” ujar seorang ibu yang berpakaian mirip kakek dan berblangkon warna coklat.

Kabag Humas Pemko Batam, Ardi Winata menyebutkan, kegiatan Jambore PKK Kota Batam 2012 diikuti sebanyak 12 peserta di tingkat kecamatan Kota Batam. Masing-masing kecamatan, terdiri atas 10 peserta.

“Selain itu juga terdapat kontingen dari 8 orang kader dan 2 orang pendamping,” ujarnya.

Sejumlah lomba juga digelar guna memeriahkan Jambore Posyandu dan PKK tingkat Kota Batam tahun 2012. Diantaranya lomba defile dan yel-yel, simulasi sistem 5 meja di posyadu, cerdas cermat, penyuluhan, lomba cipta menu Balita, lomba kreasi, lomba foto kegiatan, lomba desain busana, lomba tenda bazar, dan outbond atau game. (eki)

iwan

Read Previous

Arsenal Merilis Jersey Home Musim 2012-2013

Read Next

Manchester United Merilis Jersey Home Musim 2012-2013