GMNI : Pemerintah harus tegas kepada Malaysia

Tanjungpinang – Pemerintah harus bersikap tegas kepada Malaysia. Kematian Tiga TKI Indonesia di Malaysia tentunya menyisakan duka yang mendalam bagi Indonesia. Sebagai pahlawan devisa negara maka pemerintah harus bertanggungjawab apabila terjadi penganiyaan terhadap TKI Indonesia, apalagi jika benar dugaan pengambilan organ.

” Indonesia  harus bersikap tegas terhadap Malaysia yang selalu mencari masalah.” ujar Askarmin Harun yang merupakan Ketua Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia Tanjungpinang.

Selain masalah TKI, Malaysia juga sering bersengketa dengan Indonesia terkait perbatasan, pengakuan budaya dan lain sebagainya. masalah – masalah ini adalah terkait mengenai harkat dan kedaulatan Indonesia.

” Apabila terus dibiarkan maka Malaysia telah menjatuhkan wibawa NKRI di mata dunia Internasional, Pemerintah melalui SBY harus mengambil sikap tegas.” imbuhnya.

Sebagaimana yang telah dilakukan oleh Sukarno, dalam menghadapi Malaysia. ketika perebutan Kalimantan Utara. ketegasan dibuktikan dengan Indonesia keluar dari PBB sebagai bentuk perlawan dan pembelaan kepada Tanah Air Indonesia.

” Kita berharap Pemerintah sekarang yakni SBY, mampu lebih tegas lagi terhadap apa yang telah dilakukan  Malaysia. hal ini menjadi penting agar Indonesia tidak di pandang sebelah mata di dunia Internasional “. ujar Askarmin.

Admin Isu Kepri

Read Previous

Menkes Endang Sedyaningsih Meninggal Dunia

Read Next

Dialog kebangsaan, wahana mempersatukan pemuda