APBD Jangan digunakan Untuk Bayar Hutang

Tanjungpinang, Isukepri.com – Uang APBD jangan digunakan untuk membayar hutang, hal ini diungkapkan oleh Ketua Fraksi PAN Kepri, Yusi Carsana pada media Antara, Selasa lalu di Tanjungpinang.

Politisi PAN dapil Bintan-Lingga ini menjelaskan bahwa tidak ada aturan atau ketentuan yang membenarkan bahwa APBD untuk membayar hutang. lebih jelas ia juga mengatakan saat ini pemerintah saat ini diduga memiliki hutang kepada pemenang tender jembatan penghubung Tanjungpinang-Dompak sebesar Rp92 milyar. Sedangkan hasil dari pengerjaan proyek tersebut masih terbengkalai.

” Saya binggung dari mana asal hutang tersebut, padahal semua sudah dianggarkan, ” ungkap Yudi.

Selain itu Yudi juga menyoroti hutang yang dibebankan melalui Biro Umum Kepri, dimana hutang-hutang yang bersumber dari penginapan, tiket pesawat, konsumsi dan lain-lain. Dia mengatakan bahwa hutang tidak akan terjadi jika semua di lakukan sesuai dengan aturannya.

“Itu sudah terjadi, dan kami akan menyelidiki bagaimana permasalahan itu dapat terjadi,” ujarnya.

suprapto

Read Previous

Pekerja Anak, Masih Menjadi Masalah Krusial

Read Next

Dugaan Kasus Dana Hibah KPU Karimun akan dilaporkan ke KPK