Hasil Liga Premiere Inggris, Minggu 10 Feb 2013

Lanjutan Liga Premiere Inggris, Sabtu (9/2) dan Minggu (10/2) mempertemukan antara Sunderland vs Arsenal, Chelsea vs Wigan Athletic dan Manchester United vs Everton.

Sunderland vs Arsenal 0-1

Stadium of Light, Laurent Koscielny cedera saat sesi pemanasan dan posisinya digantikan oleh Carl Jenkinson. Arsenal sejak awal babak pertama sudah tampil menggebrak melalui serangan yang dilancarkan oleh Theo Walcott dan kawan-kawan. Menit ke-35, kerjasama antara Jack Wilshere dan Theo Walcott berakhir dengan gol yang dilesakkan oleh Santi Cazorla. 1 untuk Arsenal.

Gol Santi Cazorla
Gol Santi Cazorla

5 menit kemudian, Wilshere terjatuh dan cedera, dan hal ini membuat Arsene Wenger berang karena wasit tidak mengambil tindakan tegas. Menit ke-62, Jenkinson dikenai kartu merah karena tekel telatnya terhadap Sessegnon.

Walaupun begitu, Sunderland tetap tidak mampu menjebol gawang Arsenal, dan Arsenal berhasil mencuri 3 poin dari kandang Sunderland.

Chelsea vs Wigan Athletic 4-1

Stamford Bridge, Chelsea unggul pada menit ke-23, umpan Fernando Torres diselesaikan dengan baik oleh Ramirez. Skor berubah menjadi 2-0 saat Eden Hazard mencetak gol, setelah berhasil memanfaatkan umpan dari Azpilicueta.

Shaun Maloney berhasil memperkecil ketertinggalan Wigan menjadi 2-1, hanya dalam waktu 2 menit setelah gol Hazard. Menit ke-87, giliran Frank Lampard yang mencatatkan namanya di papan skor. Pertandingan berakhir dengan skor 4-1 setelah Marko Marin mencetak gol pada menit ke-92. Ini adalah gol pertamanya di pentas Liga Premiere Inggris.

Selebrasi gol pemain Chelsea
Selebrasi gol pemain Chelsea

Manchester United vs Everton 2-0

Old Trafford, MU unggul terlebih dahulu pada menit ke-13, umpan Robin Van Persie berhasil dimaksimalkan dengan baik oleh Ryan Giggs. Dengan gol ini, Giggs mencatatkan dirinya sebagai salah satu pemain di Liga Inggris yang selalu mencetak gol dalam 23 musim berturut-turut.

Skor berubah menjadi 2-0 menjelang akhir babak pertama. Adalah Robin Van Persie yang berhasil lolos dari jebakan offside pemain belakang Everton dan mengelabui kiper Tim Howard. 2-0 untuk MU.

Robin Van Persie dan Ryan Giggs
Robin Van Persie dan Ryan Giggs

(net/andria)

Andria Gutama

Read Previous

Anggaran Perawatan Jalan Bintan Minim

Read Next

Soeryo dan Anshar..? Siap di Pasangkan?