Wanita Tewas Diduga Tabrak Lari

DSC_6740Tanjungpinang, IsuKepri.com – Kejadian yang dialami oleh wanita pengendara sepeda motor Honda Scoopy Biru Muda dengan nomor Polisi BP 2373 WD yang ditemukan meninggal di Jalan Raja Haji Fisabillah Km 8 atas, pada Sabtu (15/6) sekitar pukul 23.15 WIB kemarin, diduga akibat kecelakaan dengan kendaraan bermotor lain yang belum diketahui identitasnya.

Kepala Satuan Lalulintas Polres Tanjungpinang, AKP Dandung Putut W, melalui Kanit Lakalantas Polres Tanjungpinang, Ipda Syaiful mengatakan, kejadian laka lantas tabrak lari antara sepeda motor Honda Scoopy dengan kendaraan bermotor yang hingga saat ini belum diketahui identitas kendaraan tersebut.

Sedangkan pengendara sepeda motor Honda Scoopy biru BP 2373 WD atas nama Djuniwati (41) meninggal ditempat kejadian perkara, ujar Ipda Syaiful, Minggu (16/6) petang kepada media ini .

Korban Djuniwati, kata dia, merupakan seorang ibu rumah tangga dan berdomisili di Perumahaan Taman Harapan Indah Blok J nomor 2 Kecamatan Tanjungpinang Timur. Sementara, informasi yang dihimpun petugas laka dilokasi kejadian, sepeda motor korban berjalan dari arah luar kota hendak menuju kearah dalam kota.

Setiba dilokasi kejadian yakni tidak jauh dari kios pedagang buah di Jalan Raja Haji Fisabilillah, terjadi tabrakan antara kendaraan korban dengan kendaraan bermotor yang belum kita diketahui identitas kendaraannya, ucap Syaiful.

Hingga saat ini, kepolisian terus melakukan penyelidikan terhadap perkara tabrak lari tersebut.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, dilokasi kejadian, ketika warga yang melintasi jalur tersebut, korban dengan menggunakan baju hitam dan menggunakan celana pendek Jeans dengan posisi korban telentang disekitaran pohon kelapa sawit yang berada di bibir jalan aspal Jalan Raja Haji Fisabilillah.

Sedangkan, kondisi korban mengalami luka di dahi bagian sebelah kanan, dan luka parah pada kaki sebelah kanan. Sementara, kendaraan korban hancur dari bagian depannya.

Atas kejadian tersebut, pihak berwajib langsung mengidentivikasi lokasi kejadian. Selanjutnya, selang beberapa menit, suami korban tiba dilokasi kejadian, dan korban yang didampingi suaminya Siswanto dibawa ke RSUD Tanjungpinang. (Alpian)

Alpian Tanjung

Read Previous

Listrik Mati Mendadak Warga Hang Lekir Kesal

Read Next

BKPRMI Bintan Gelar Muscam Ke-II di Kijang