Sanggam Raih Juara 1 Lomba Gawai Seni Ke XI

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Pusat Seni Latihan Sanggam yang menggunakan nomor undian 10, berhasil meraih juara 1 dalam Festival Gawai Seni ke XI yang dilaksanakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tanjungpinang, pada Senin (9/12) malam di Lapangan Pamedan Tanjungpinang.

Sebelum malam penutupan di hari ketiga, terdapat 10 group peserta lomba tari melayu kresi tingkat SMA, Umum dan Sanggar yang di pertandingkan.

“Untuk Juara pertama pada lomba Tari Melayu Kreasi tingkat SMA/ Umum atau Sanggar yaitu pusat seni latihan Sanggam.  Sedangkan untuk juara 2 dengan undian 8 dan juara 3 nomor undian 7. Kemuidan harapan 3 jatuh pada undian 5, harapan 2 nomor 6 dan harapan 1 nomor undian 9,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Tanjungpinang, Dadang, Senin (9/12) malam pada penutupan Gawai Seni ke XI di lapangan Pamedan Tanjungpinang.

Dadang mengatakan, Gawai Seni ke XI baru pertama dilaksanakan oleh Dinas Penididikan dan Kebudayan Kota Tanjungpinang, sebelumnya dilaksanakan oleh Dinas pariwisata.

“Untuk itu kami atas nama Disdikbud menyampaikan dan mengucapkan penghargaan setinggi – tingginya kepada peserta, panitia dan ketua sanggar, meskipun hari kedua hari hujan tapi tak mengurangi semangat para peserta,” kata Dadang.

Selain juara lomba Tari Melayu Kreasi tingkat SMA, Umum dan Sanggar yang telah disebutkan, sambung Dadang, untuk juara lomba Tradisi Tari Melayu tingkat SD yaitu juara 1 jatuh pada SD 005 Tanjungpinang Kota, SD 009 juara 2, dan SD 002 Tanjungpinang Timur meraih juara 3. Sementara untuk tingkat SMP, Juara 1 berhasil diraih SMP 4, juara 2 SMP 1, dan Juara 3 SMP 2 Tanjungpinang. (AFRIZAL)

Alpian Tanjung

Read Previous

HMI Gelar Aksi Peringati Hari Anti Korupsi

Read Next

928 Warga Tanjungpinang Didapati Tak Ada E-KTP