Disdik Kepri Laksanakan OSN Khusus ABK

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepri, melaksanakan Olimpiade Sains Nasional (OSN) pendidikan khusus dan layanan khusus (PK-LK) untuk anak berkebutuhan Khusus (ABK) se kabupaten/ kota tingkat Provinsi Kepri, pada Kamis (17/4) kemarin di Hotel Bintan Plaza Tanjungpinang.

Kepala Bidang Pendidikan Khusus dan Pendidikan Layanan Khusus (PK-PLK) Disdik Kepri, Mardiana S. Pd, MT menyampaikan, anak – anak berkebutuhan khusus (ABK) tidak semuanya idiot. Hal itu dibuktikan dengan adanya penyelenggaraan OSN pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus (PK/ PLK).

Karena, setiap anak normal ataupun berkebutuhan khusus, masing – masing punya kelebihan. Dalam bidang – bidang tertentu, anak – anak berkebutuhan khusus terbukti punya kemampuan yang sama dengan anak – anak normal, ucap Mardiana, Sabtu (19/4).

Dengan dilaksanakan OSN PKLK untuk penyaluran ABK tersebut, sambung Mardiana, anak – anak berkebutuhan khusus, ternyata banyak yang mempunyai kelebihan dan jago dibidang mata pelajaran.

“Seperti matematika, IPA, bahkan menguasai teknologi informasi dan komunikasi,” katanya.

Yang paling membanggakan, katanya, anak – anak berkebutuhan khusus tersebut bertanding tanpa beban. “Mereka sepertinya sangat senang dan sangat menikmati apa yang dilaksanakan dengan kegiatan ini,” ujarnya.

Saat bertanding, anak – anak berkebutuhan khusus itu memang tak memperlihatkan wajah – wajah tegang. Meski ada beberapa anak yang terlihat sesekali menggaruk – garuk kepala tanda berpikir, namun mereka tetap senang mengerjakannya. Bahkan ada yang saling menggoda.

“Dengan pelaksanaan OSN PKLK ini, mudah – mudahan ABK bisa untuk menumbuhkembangkan kecintaan siswa dan guru terhadap ilmu pengetahuan yang kemudian akan bermanfaat untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa, dan mencapai apa yang diinginkan oleh mereka,” kata Mardiana.

Sementara, kegiatan itu juga untuk menyiapkan generasi emas, di mana siswa terbaik dan terpilih akan mengikuti kompetisi sains di tingkat nasional.

“Dengan bekal ilmu pengetahuan, kita meyakini akan melahirkan generasi emas yang lahir dengan kreasi dan inovasi untuk membangun bangsa, katanya. (AFRIZAL)

Alpian Tanjung

Read Previous

Dirugikan, Ombudsmen Persilahkan Caleg Complain Penyelenggara Pemilu

Read Next

Chelsea Tumbang di Stamford Bridge