Siap Majukan Dunia Olahraga Tanjungpinang

Tanjungpinang, Isukepri.com – Adnan yang saat ini menjabat Kepala Dinas Kelautan Perikanan Pertanian Kehutanan dan Energi (KP2KE) Tanjungpinang dan juga tercatat sebagai pengurus Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesaia (PBSI) Kota Tanjungpinang, akhirnya terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Tanjungpinang periode 2014 – 2018, pada Rabu (2/7).

Berdasarkan dari hasil musyawarah dan mufakat yang dipilih oleh 24 Pengurus Cabang (Pengcap) olahraga Kota Tanjungpinang. Pekerjaan dan amanah yang diembannya, kedepan akan bekerja semaksimal mungkin untuk memajukan dunia olahraga khususnya di Kota Tanjungpinang dan juga kedepan akan membentuk kepengurusan yang baru.

Saya sangat berterimakasih kepada seluruh pengurus cabang di Kota Tanjungpinang, yang telah memilih saya sebagai Ketua Koni. Dan kedepan, saya akan melanjutkan lagi pogram – pogram Ketua yang lama, serta membatu apa saja yang terkendala di pengcap dan berusaha akan memajukan olahraga di Tanjungpinang, kata Adnan.

Kemudian KONI sudah memiliki tantangan ke depan, yakni mempersiapkan atlet-atlet yang akan berlomba di Pekan Olahraga Provinsi Kepri (Porprov) yang akan digelar pada Oktober 2014 di Karimun mendatang.

Saat Musda yang dilaksanakan tersebut, turut hadir Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tanjungpinang, Ahadi, Sekretaris Koni Provinsi Kepri, Dadang dan Plt Ketua Koni yang lama, Raja Raspriadi.

Narasi Foto: A F R I Z A L

suprapto

Read Previous

Piala Dunia 2014 : Belanda vs Costa Rica 4-3 (0-0)

Read Next

Kebakaran, Pemilik Rumah Nyaris Dilalap Api