AJI Indonesia Akan Gelar Kongres ke IX di Bukittinggi

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Indonesia akan menggelar kongres ke IX di Bukittinggi, Provinsi Sumatera Barat, pada 27 hingga 30 November 2014 mendatang dan dengan agenda kongres pemilihan ketua AJI Indonesia.

Saat ini, AJI Indonesia dipimpin Eko Maryadi dan Sekretaris Jenderal Suwarjono yang merupakan hasil kongres di Makassar, Sulawesi Selatan pada 2011 lalu. Sementara pada kongres di Bukittinggi mendatang, akan dihadiri oleh perwakilan AJI kota dari berbagai provinsi di Indonesia.

“Untuk AJI Batam sendiri, akan mengirim beberapa orang perwakilan pada kongres nanti,” kata Ketua AJI Batam, Muhammad Zuhri di sela – sela pertemuan dengan pengurus AJI Batam di Tanjungpinang, Sabtu (25/10).

Dalam kongres mendatang, kata Zuhri, AJI Batam juga akan menyampaikan mengenai upaya memperjuangkan kesejahteraan jurnalis serta memperjuangkan nasib jurnalis kontributor di daerah.

Sementara mengenai calon ketua, sudah ada beberapa nama yang mencuat, yakni Syofiardi Bachyul (The Jakarta Post), Abdul Manan (Tempo), Dhandy Laksono (Kompas TV), Suwarjono (Suara.com) dan sejumlah nama lain, paparnya.

Selain itu, Zuhri juga meminta pengurus AJI Batam yang berada di Kota Tanjungpinang agar bisa hadir pada kongres tersebut. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Da’i Cilik Beri Motivasi Kepada 2.500 Santri Tanjungpinang

Read Next

Pemko Batam Tak Keluarkan Cut and Fill di Bukit Clara