Polres Bintan Gelar Operasi Multi Sasaran

Bintan, IsuKepri.com – Kepolisian Resort Bintan, menggelar operasi multi sasaran di seluruh wilayah Kabupaten Bintan sejak 7 Februari 2015 lalu dan hingga saat ini.

“Operasi multi sasaran ini pertama kali kita lakukan pada 7 Februari 2015 lalu. Operasi tersebut, akan tetap dilaksanakan di seluruh Kabupaten Bintan agar kondisi objek wisata di Bintan tetap terjaga,” ucap Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Bintan, Kompol Yudis S saat jumpa pers di Polres Bintan, Rabu (18/2).

Polisi berpangkat melati satu ini juga menjelaskan, operasi multi sasaran yang dilaksanakan jajarannya untuk merazia premanisme, narkoba, balap liar, miras dan senjata tajam serta warga yang tidak memiliki identitas.

Operasi ini juga melibatkan anggota TNI AD, AL dan Satpol PP,” tambahnya.

Sementara, saat ditanya www.isukepri.com terkait hasil operasi multi sasaran tersebut, Kompol Yudi menyampaikan, pihaknya telah menjaring 3 orang pengguna dan pengedar narkoba, dan 18 kasus ranmor, 8 orang kena kasus judi, 46 botol minuman keras berbagai merk, serta 4 orang diamankan karena tidak membawa identitas.

“Para tersangka yang terjaring razia pada malam operasi, semua telah diserahkan kepada pihak yang berwenang untuk proses hukum selanjutnya,” ucapnya. (ZAI)

Alpian Tanjung

Read Previous

Pengendara Motor Ditemukan Tewas Tergelatak di Jalan

Read Next

Polres Bintan Amankan Ganja Seberat 684 Gram