Nurwati : Disparbud Bukan Pengelola Taman Budaya

Tanjungpinang, Isukepri.com – Taman Budaya yang berada di Senggarang saat ini kondisinya tidak terawat, karena tidak adanya pihak yang mengelola. Akan hal itu, Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Tanjungpinang, Nurwati menegaskan, tempat tersebut bukan tidak dikelola oleh instansinya.

“Mengenai taman budaya itu, bukan dikelola oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, melainkan oleh pihak Dinas Kebersihan,” papar Nurwati kepada mahasiswa magang www.isukepri.com, Jum”‘at (27/3).

Ia menambahkan, tempat itu juga tidak ada surat serahterima oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU), maka Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang yang mengambil alih taman tersebut.

“Taman itu, pada awalnya pernah diadakan acara, karena tempat tersebut pernah “memakan korban”, maka masyarakat berpikir bahwa taman itu tidak aman dan nyaman lagi,” imbuhnya.

Nurwati mengharapkan, agar masyarakat bersama – sama menjaga dan merawatnya. Sedangkan, bagi masyarakat yang ingin melaksanakan acara di taman tersebut, silahkan ajukan surat, agar Dinas Pariwisata dan Kebudayaan serta Dinas Kebersihan mempersiapkan kebersihannya. (Guntur)

Alpian Tanjung

Read Previous

Mei, Disdik Batam Luncurkan Si Cerdas

Read Next

Warga Antusias Ikuti Kegiatan Gosok Gigi Bersama