Iriana Jokowi Canangkan Program Nasional Pencegahan Dini Kanker Pada Perempuan

[divider]

Nasional, IsuKepri.com – Ibu negara, Iriana Joko Widodo mencanangkan program nasional peran serta masyarakat dalam pencegahan dan deteksi dini kanker kepada perempuan Indonesia 2015-2019, di Puskesmas Nanggulan, Kulon Progo, Selasa (21/4).

Selain di Kulon Progo, pencanangan juga dilakukan secara serentak di sepuluh kota lain di Indonesia.

Untuk menyukseskan program tersebut, terutama didaerah yang memiliki keterbatasan fasilitas,  maka Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) diharapkan dapat mengidentifikasi dan berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan yang telah memiliki paket flying health care.

Paket ini adalah bagian dari mutu Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP). Dalam Rencana Strategis 2014-2019, Kementerian Kesehatan telah mencanangkan FKTP bagi daerah terpencil dan sangat terpencil serta kabupaten/kota yang tidak memiliki dokter spesialis.

Selain itu, flying doctors sudah menjadi bagian dari program global MDGs (Millennium Development Goals). (net/RIDHO WANASARI)

suprapto

Read Previous

Ikan Ekspor Harus Kantongi Sertifikat Layak Konsumsi

Read Next

Kenang Jasa Kartini, PKK Bintan Peringati Hari Kesatuan Gerak PKK