Lima Tim Luar Negeri Ikut Lomba Bintan Fishing Festival

Gallery – Lima tim luar negeri dari Singapura dan Malaysia ikut lomba memancing (Bintan Fishing Festival) dari 100 peserta ikut memeriahkan kegiatan yang digagas oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bintan di perairan Berakit, Minggu (26/4).
Kegiatan festival memancing tersebut, kata Kepala Disparbud Kabupaten Bintan Luki Zaiman Prawira untuk menarik wisatawan daerah maupun mancanegara.

Lomba mancing ini diserbu peminat baik dari dalam dan luar negeri, ujar Luki disela-sela lomba memamcing di Pelabuhan Berakit.

Luki memaparkan, peserta dari luar negeri masing-masing ada 5 tim dari Singapore dan Malaysia, satu tim terdiri dari 3 orang. Sedangkan peserta dari dalam diikuti dari Jakarta, Riau, Batam, Tanjungpinang dan tidak ketinggalan Warga Bintan.

Sebenarnya masih banyak warga negara Malaysia dan Singapore yang ingin ikut serta, tapi untuk kali ini kita batasi dulu. Juga banyak masyarakat yang belum bisa ikut akibat peserta membludak, ujarnya.

Untuk menambah kemeriahan suasana, panitia pelaksana menambah acara untuk masyarakat yang antusias datang menyaksikan festival memancing ini.

Untuk menunggu para pemancing dari laut, panitia menyuguhkan acara hiburan rakyat berupa pertunjukan budaya dan seni, dimulai dari Sabtu malam, jelasnya.

Luki berharap, dengan adanya kegiatan ini semoga ke depan jumlah pengujung di Bintan dapat meningkat. Karena tujuan utama dari kegiatan ini sebenarnya adalah merupakan bentuk promosi agar masyarakat dalam dan luar negeri berlomba-lomba datang ke Bintan untuk berlibur.

Yuan, salah seorang peserta dari Singapore mengatakan sangat senang mengikuti Bintan Fishing Festival ini.
I really happy to join this Festival. Hopefully next year I can join this Festival again. (Saya senang bisa ikut perlombaan mancing ini, saya berharap tahun depan bisa ikut lagi), ujar pria campuran Melayu dan Cina Singapore ini

suprapto

Read Previous

Lima Tim Luar Negeri Ikut Lomba Bintan Fishing Festival

Read Next

Pentas Seni Rakyat Meriahkan Bintan Fishing Festival 2015