Nelayan Ditemukan Tewas Mengapung

Bintan, Isukepri.com – Seorang nelayan bernama Sawilin(58) ditemukan tewas dengan kondisi mengapung di Kawasan Pantai Pulau Putus Sakera – Tanjung Uban, Rabu (17/6) sekitar jam 6 pagi.

Jasad korban pertama kali ditemukan oleh Efendi(53) dan Maily(65) setelah istri korban Minah(40) memberitahukan suaminya tidak kunjung pulang setelah pergi memancing kepada keduanya.

Begitu sampai di pantai kami melihat pompong milik korban. Dan setelah kami mendekati, disamping pompong tersebut kami temukan mayat mengampung dan badanya terlilit tali pancing, ujar Efendy ditirukan Kasat Reskrim Polres Bintan, AKP. Andri Kurniawan saat ditemui media ini dikantornya.

Andri menambahkan, setelah menemukan korban dalam keadaan sudah tidak bernyawa, keduanya langsung mendatangi Polsek Bintan Utara untuk melaporkan kejadian tersebut.

Anggota langsung terun ke lapangan dan melakukan evakuasi terhadap korban, cerita Andri.

Berdasarkan hasil visum dan keterangan istri korban dinyatakan bahwa Sawilin meninggal dunia murni karena sakit.

Dari keteranga istri korban, selama ini suaminya sering sakit paru-paru. Dan kita juga melakukan visum dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan, ujar Andri.

Setelah mendapatkan kepastian penyebab meninggalnya, jasad korban langsung dibawa kerumah duka. Sementara pompong yang digunakan korban untuk memancing ikut dievakuasi oleh petugas berserta dua orang pelapor. (Zai)

suprapto

Read Previous

Pemkab Bintan Serahkan Insentif Bagi Takmir Masjid

Read Next

Pemkab Bintan Silaturahmi Bersama Masyarakat Sambut Ramadhan 1436H