Mie Zhou, Mie Ayam Medan Beragam Rasa

Batam, Isukepri.com – Mie zhou, merupakan salah satu produk kuliner asli dari Medan yang memiliki rasa alami. Mie telur buatan sendiri yang ditambah dengan saus kecap yang dimasak dengan ayam hingga memberikan rasa khas, menjadi ciri dari mie ayam Zhou tersebut.

Sejak 3 tahun lalu, kuliner yang bertempat di Ruko Mitra Raya Batam Centre Blok F No 07 ini sudah menyajikan kekhasannya itu untuk pecinta kuliner mie ayam di Batam.

Mie zhou memiliki beragam varian menu yang patut dijajal, diantaranya mie ayam kecap, mie ayam bajak, mie minyak bawang, mie ayam rebus, mie lada hitam, mie ayam hainan, mie ayam special, mie sapi semur, mie goreng, mie dandan celup, pangsit asam manis, pangsit udang kuah, pangsit udang goreng, nasi gurih ayam, nasi gurih sapi, nasi goreng, baso udang goreng, dan telur kecap.

Siti, salah seorang karyawan mie zhou, mangatakan, di tempat ini pelanggan bebas untuk mengubah menu sajian yang dipesannya sesuai keinginan mereka.

“Terkadang pelanggan ingin menu ayam spesial namun tak suka dengan ayam rebusnya, bisa diganti dengan menu yang lain namun dengan harga tetap ayam special” jelas siti.

Kuliner dengan sajian lezat yang memiliki 18 menu spesial ini buka setiap hari dari pukul 06.30 sampai dengan 17.00. Harga pun sangat terjangkau berkisar antara Rp. 15.000 sampai Rp. 23.000 untuk ukuran normal.

Dengan mengantongi logo halal dari MUI LPPOM, dan pernah mengantongi prestasi juara 2 kontes kuliner pada ajang kontes kuliner yang diadakan Batam Pos Enterpreneur School tahun 2012 ini mengajak seluruh pecinta kuliner di Batam khususnya mie ayam untuk mencoba kelezatan mie ayam medan yang higinies, tanpa pengawet dan air abu.

“Kunjungi outlet kami dan rasakan ketagihan luar biasa setelah mencoba menu kami,” pungkas Siti.

suprapto

Read Previous

Lurah Harus Punyai Suatu Terobosan

Read Next

329 Personil Polres Bintan Simulasikan Penanganan Kericuhan