Fatayat NU Kepri Gelar Konferensi Wilayah IV di Batam

Batam, IsuKepri.com – Fatayat NU Provinsi Kepri mengadakan Konferensi Wilayah IV di Batam dengan mengusung tema Peran Perempuan NU yang Religius, Inovatif dan Mandiri Menuju Ibu Ketua Fatayat NU Kepri Gemilang. 

Konferwil dilaksanakan di Pusat Informasi Haji (PIH) Batam Centre, Minggu (6/9).

Dalam sambutannya, selaku pimpinan wilayah fatayat NU Provinsi Kepri Marlin Agustina mengatakan konferwil ini merupakan forum dan sarana komunikasi antara pimpinan dan anggota organisasi.

Diharapkan kedepan Fatayat NU Kepri kedepan dapat  melaksanakan program fatayat NU secara maksimal, kata Marlin.

Istri Wakil Walikota Batam, Rudi, ini juga mengharapkan fatayat dapat menjadikan perempuan-perempuan NU yang mandiri.

Wilayah Kepri yang terdiri dari pulau-pulau sehingga membutuhkan sarana yang memadai, itulah salah satu tantangan bagi pemimpin fatayat NU yang akan datang, Konferensi ini forum untuk memilih sosok pemimpin yang dapat membawa fatayat NU menjadi lebih baik, ujarnya.

Kepala Dinas Sosial dan Pemakaman Kota Batam, Raja Kamaruzzaman dalam sambutannya mengatakan ibu-ibu merupakan penggerak dan kontrol di rumah tangga, maka fatayat NU dapat  memberikan bekaL kepada ibu-ibu agar dapat menjaga dan memberikan pendidikan di lingkungan keluarga.

Konferwil ini dibuka oleh Ketua Umum Pimpinan Puncak Fatayat NU, Anggia Erma Rini. Dalam sambutannya disampaikan bahwa  proses perjalanan fatayat NU adalah suatu tantangan. 

Awal pembentukan fatayat NU wadah bagi perempuan-perempuan NU untuk membantu pemerintah mempertahankan kemerdekaan bangsa dan negara.

Pada saat sekarang fatayat NU harus menciptakan perempuan NU yang mandiri dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) dan menciptakan generasi yang mandiri, tambahnya.

Konferwil Fatayat NU dilaksanakan selama dua hari, dihadiri 150 orang perwakilan Pimpinan Cabang Kabupaten/Kota Se-Propinsi Kepri, perwakilan GP Ansor Provinsi Kepri. Dalam Konferwil ini Marlin Agustina kembali terpilih sebagai Ketua Fatayat NU Propinsi Kepri priode tahun 2015-2020.‎(Sut/R)

Sutiadi Martono

Read Previous

Jelang Pilkada Serentak, Camat & Satpol PP Se-Indonesia Akan Berkumpul di Batam

Read Next

Ratusan Sopir Angkutan Umum Berunjuk Rasa