Gugat, Mahasiswa Gici Batam Kumpulkaan Surat Keterangan Telah Ditipu

Batam, IsuKepri.com – Ribuan mahasiswa yang menyatakan diri telah tertipu oleh GICI Business School Batam, Kepri, melayangkan gugatan hukum. Surat pernyataan “‘telah ditipu”‘ yang dibuat oleh masing – masing mahasiswa GICI sedikit demi sedikit dikumpulkan. 

Rabu (14/10), mahasiswa GICI mengadakan acara mencari solusi bersama sang pengacara, Ampuan Situmeang. Walaupun acara hanya dihadiri oleh ratusan mahasiswa saja, namun tidak mengurangi semangat pelaksanaan kegiatan.

“Kita tidak terima, sebab kita awal mendaftar sebagai mahasiswa S1. Tapi, kenapa izajah D3 yang kita terima,” ujar Rosie, Koordinator mahasiswa GICI.

Sejak awal berdiri GICI Business School belum mengantongi izin untuk program Strata 1 (S1). Namun, kampus GICI Business School telah menerima ribuan mahasiswa program S1. Hampir 2.000-an mahasiswa yang merasa dibohongi pihak kampus mulai dari angkatan 2011 hingga 2014. 

“Sebab, mereka mendaftar di GICI Business School mengambil program S1 dengan menyelesaikan 146 SKS. ‎Kami masih menuntut hak kami yakni ijazah yang mereka janjikan dari awal,” katanya.

Ditempat yang sama, pengacara mahasiswa GICI Business School, Ampuan Situmeang mengatakan, saat ini mereka masih mencari solusi atas aspirasi mahasiswa ini.

“Kalau nanti permintaan mahasiswa bisa dipenuhi berarti sudah terselesaikan. Tapi, kalau tidak ada solusi mau tidak mau, sebab mahasiswa ini sudah merasa dirugikan,” kata Ampuan. 

Pihak Yayasan GICI School hingga saat ini belum memberikan tanggapan. Pemilik Yayasan GICI School saat dihubungi sedang berada di Jakarta. 

Sementara Munir yang ditunjuk sebagai perwakilan belum bersedia memberikan keterangan. Seolah ingin menghindar, Munir pun menyampaikan berbagai alasan saat ingin dijumpai untuk dimintai keterangan oleh pewarta.(*)‎IMG_20151014_145157

Sutiadi Martono

Read Previous

Pemerintah RI Berikan Penghargaan Kepada Pemkab Bintan

Read Next

Ini Surat Pernyataan Mahasiswa Gici Batam