Tak Betah di Spanyol, Messi Hijrah Inggris ?

‎London, IsuKepri.com – Bintang Barcelona, Lionel Messi, kini sudah lebih terbuka melihat peluang hijrah ke Inggris ketimbang dua atau tiga tahun lalu. Demikian kabar Skysports, Kamis (23/10/2015). 
Messi masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2018. Menurut Skysports, dalam kontrak penyerang asal Argentina tersebut terdapat klausul pelepasan sebesar 250 juta euro.

Namun, sejak beberapa pekan terakhir, penyerang berusia 28 tahun itu dikabarkan sudah tidak betah di Barcelona. Salah satu alasan yang berhembus antara lain karena Messi gerah dengan pemberitaan soal kasus penggelapan pajak. 

Tiga klub Premier League, Manchester United, Manchester City, dan Chelsea, diberitakan media-media Inggris, menjadi klub yang siap menampung jasa Messi jika benar berlabuh ke Premier League. Akan tetapi, hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Messi terkait kabar tersebut. 

salah satu pengamat sepak bola Skysports, Guillem Balague, mengklaim telah berhasil mewawancarai [Messi](Tak betah di Spanyol, Messi Siap ke Inggris? “”) pada pekan lalu. Dalam sesi wawancara, menurut dia, Messi tampak tidak menutup diri terkait peluangnya hijrah ke Premier League. 

“Dia berkata bahwa dia hidup saat ini dan hidupnya ada di Barcelona. Dia sudah berada di sana (Barcelona) sejak lama, itu telah menjadi hidupnya karena semua yang dia punya bermula dari sana. Namun, faktanya ada kabar beberapa klub berusaha merekrutnya dan agennya pada pekan lalu dua kali mengisyaratkan sesuatu sedang terjadi lagi,” ujar Balague.

“Sambutannya sangat menarik karena dia tampak seperti “‘oke, kami mendengarkannya, apa yang ingin Anda katakan?”‘. Itu memang bukan berarti dia akan datang (ke Premier League), melainkan dia sekarang lebih terbuka untuk menerima ide tersebut dan hal itu tidak bisa Anda katakan pada dua atau tiga tahun lalu,” tambahnya. 

Sementara itu terkait kabar bahwa Messi tidak senang dengan kasus dugaan penggelapan pajak, Balague menuturkan, “Bagaimana untuk meyakinkan Messi tergantung bagaimana Anda bisa mengeluarkan uang dengan bijak. Dia adalah proyek untuk menang, mungkin dengan manajer yang juga bisa membuatnya nyaman.”

“Dia berada dalam situasi bahwa dia tidak bahagia dengan kasus penggelapan pajak dan mungkin juga dia merasa lebih dewasa karena pertumbuhan dua anaknya yang mungkin bisa membuatnya harus belajar bahasa lain. Inilah beberapa hal yang membuat proposisi (kabar Messi) menjadi atraktif. Akan tetapi, ini semua bukan berarti bahwa dia akan meninggalkan Barcelona,” tutur Balague. 

Sumber: Skysports – Bola‎

Redaksi

Read Previous

Stok Beras di Batam Aman Hingga Akhir Tahun

Read Next

Slank Hadir di Batam, Besok