Gubernur Merakyat Tak Laku di Jakarta, Butuh Yang Berani

Jakarta, IsuKepri.com – Menurut survei Cyrus Network Research and Consulting sebagian besar warga Jakarta menginginkan kepala daerah yang tegas dan berani membenahi kota. Persentase responden yang memilih sosok pemimpin seperti itu sebanyak 29, 8 persen.

“Alasan mereka (warga) memilih bakal calon gubernur, yaitu yang memiliki sosok tegas dan berani,” ujar Managing Director Cyrus Network Research and Consulting, Eko Dafid Afianto, dalam diskusi Rilis Survei Opini Publik DKI Jakarta di Restoran Horapa, Menteng, Jakarta, Rabu (11/10/2015).

Persentase responden yang menginginkan sosok gubernur yang bersih, jujur, dan berintegritas malah berada di urutan kedua, yaitu 17,3 persen.

“Lalu sosok berprestasi dan berhasil mengurus daerah berada di angka 14,1 persen dan memilih sosok bijaksana dan wibawa, hanya dipilih 10,0 persen,” kata Eko.

Sementara responden yang memilih sosok gubernur merakyat hanya 8,3 persen. “Sangat kecil presentasi yang memilih sosok merakyat, jadi justru alasan publik memilih merakyat sudah lewat. Hasil survei hari kita tahu, bahwa masyarakat akan memilih calon gubernur yang tegas berani dan bersih dan berintegritas,” kata Eko.

Hasil survei Cyrus Network dilaksanakan 27 Oktober hingga 1 November 2015 dengan melibatkan 1.000 responden yang tersebar di seluruh wilayah DKI Jakarta, kecuali Kepulauan Seribu. 

Selain itu, penarikan responden dilakukan dengan teknik multistage random sampling, dengan peluang kesalahan (margin of error) survei ini adalah /+-3. 1 persen.

(Sumber : Suara) ‎

Redaksi

Read Previous

Mabes Polri Curiga Ada Yang Berangkatkan Dwi Djoko Cs

Read Next

7 Tips Memilih Nama Untuk Bisnis Anda