Awal Mei, Pemda Anambas Akan Resmikan Wisata Pulau Bawah

Tarempa, Isukepri.com – Pulau Bawah milik pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas yang saat ini sedang dalam proses finishing sebagai objek wisata Anambas akan diresmikan pada Mei mendatang.

Hal ini diungkapkan oleh Abdul Haris, Bupati Kabupaten Anambas saat menghadiri dialog kemaritiman yang diselenggarakan oleh Jaringan Pemuda Perbatasan Kepri, Rabu (29/3) di Hotel Tarempa Beach.

“Saat ini pengerjaannya sudah di tahap akhir dan rencananya kita akan resmikan Pulau Bawah bulan Mei nanti,” ucap Haris.

Dengan dibukanya Pulau Bawah, kata Haris, otomatis akan memberikan dorongan positif terhadap lajunya perekonomian Anambas. Tak hanya itu, sektor lainya seperti produk-produk hasil tangkapan nelayan, kuliner khas, dan jasa transportasi di Anamnas juga diharapkan akan ikut berkembang.

“Semoga ini berdampak baik bagi pelaku usaha mikro khususnya nelayan Anambas,” lanjut Haris.

Pulau Bawah yang akan beroprasi mulai bulan Mei mendatang juga sudah membuka pintu untuk masyarakat Anambas yang ingin bekerja. Dari pantauan redaksi, sudah banyak pengumuman berupa selebaran yang berisi tentang penerimaan kerja di pulau bawah ditempat-umum.

Redaksi

Read Previous

Bupati Anambas Ajak Generasi Muda Kembangkan Varian Produk Perikanan di Anambas

Read Next

Mahasiswa Batam : Stop Pungli