Galang Dana Untuk Rohingya, Jumlah Sumbangan Hampir Mencapai Rp 100jt

Tanjungpinang, IsuKepri.Com – Aksi solidaritas penggalangan dana untuk etnis Rohingya di Mynmar yang dilakukan oleh Forum Peduli Rohingya Tanjungpinang mulai tanggal 7 s.d 10 Sepetember (hari ini, red) hampir mencapai angka Rp 100jt.

Hal ini disampaikan oleh Ustadz Fauzi Armandaris, selaku koordinator aksi penggalangan dana untuk Rohingya di Tanjungpinang.

“Alhamdulillah total sumbangan dana untuk Rohingya yang telah kami rekap berjumlah 92.637.128 Rupiah. Hampir mendekati angka 100 juta,” ujar Fauzi, Minggu (10/9) di Tanjungpinang.

Adapun rincian dana pertanggal penggalangan, Fauzi mengatakan, pada Sabtu (9/9) jumlah sumbangan sebesar Rp 13.346.700, Minggu (10/9) terkumpul sebesar Rp 13.035.500, sehingga jumlah keseluruhan pertanggal 9 s.d 10 sebesar Rp 26.382.200.

“Kemudian jumlah ini di tambahkan dengan Rp 66.254.928, hasil penggalangan dana pertanggal 7 s.d 8 September, maka total keseluruhannya adalah Rp 92.637.128,” jelasnya.

Fauzi mengatakan, jumlah sumbangan yang berhasil mereka kumpulkan ini tak terlepas dari peran, antusias, partisipasi serta kontribusi seluruh organisasi dan ormas lintas agama se-kota Tanjungpinang.

“Terima kasih kepada rekan-rekan organisasi dan ormas yang sudah ikut berpartisipasi dalam aksi penggalangan dana ini. Kami mendoakan semoga niat dan usaha baik kita di balas oleh Allah SWT,” ucap Fauzi seraya mengucapkan aamiin.

Terima kasih juga kami sampaikan, lanjut Fauzi, kepada seluruh elemen masyarakat Kota Tanjungpinang yang sudah bersedia menyisihkan sebagian dari hartanya untuk membantu saudara-saudara kita di Rohingya, Mynmar.

“Khususnya kepada semua pengurus masjid se-Tanjungpinang, pengendara motor/mobil, sekolah-sekolah dan semua pihak yang telah ikut berpartisipasi. Sekali lagi terima kasih,” kata Fauzi tersenyum.

Ketika ditanya tentang jadwal pendistribusian dana tersebut, Fauzi mengatakan, belum menetapkan kapan akan di distribusikan. “Karena masih fokus pada pengumpulan dana sumbangan yang akan berakhir Minggu (17/9) depan,” tutup Fauzi. (*)

Redaksi

Read Previous

Besok di Pamedan, Forum Peduli Rohingya Gelar Galang Dana Solidaritas

Read Next

Gubernur dan DPRD Kepri Siap Menampung Pengungsi Rohingya